Cuaca Bali dan Sekitarnya Menurut BMKG, Waspadai Angin Kencang Tiga Hari ke Depan

- 27 Februari 2023, 09:22 WIB
Ilustrasi angin kencang, Cuaca Bali dan Sekitarnya Menurut BMKG, Waspadai Angin Kencang Tiga Hari ke Depan
Ilustrasi angin kencang, Cuaca Bali dan Sekitarnya Menurut BMKG, Waspadai Angin Kencang Tiga Hari ke Depan /Pixabay/David Mark

TABANAN BALI – Simak prakiraan BMKG terkait cuaca Bali dan sekitarnya diprediksi akan diwarnai angin kencang kurun waktu tiga hari ke depan.

Menurut BMKG kondisi cuaca Bali dengan kondisi angin kencang diprediksi akan terjadi mulai 27-29 Februari 2023 mendatang.

Peringatan BMKG akan cuaca Bali dengan prediksi akan terjadi angin kencang sudah disebarkan melalui pesan grup WhatsApp (WA) BMKG Bali Siaga Bencana Minggu 26 Februari 2023.

Baca Juga: Jadwal TV MNCTV Hari ini Senin 27 Februari 2023: Ada Tayangan Family 100 dan Kilau Uang Kaget

Prakirawan BBMKG wilayah III, Kadek Setyowati menyebutkan, perakiraan angin maksimun yang berhembus tercatat mencapai 66km/jam.

"Terkait kondisi angin kencang masih perlu diwaspadai di sebagian besar wilayah Bali hingga 3 hari kedepan. Berdasarkan data pengamatan dari tagi pagi hingga malam ini kecepatan angin maksimum tercatat mencapai 66km/jam," ungkapnyanya seperti dikutip dari Grup WhatsApp BMKG Bali Siaga Bencana.

Dalam peringatan dini yang dirilis BMKG hari ini Minggu 26 Februari 2023 dan Senin 27 Februari 2023 akan terjadi kondisi yang berpotensi hujan sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang.

Baca Juga: Jadwal TV Indosiar Hari Ini Senin 27 Februari 2023: Saksikan BRI Liga 1 Persita vs Borneo FC Samarinda

Kondisi ini akan terjadi di sebagian besar wilayah Bali seperti Kabupaten Buleleng, Karangasem, Bangli, Jembrana, Gianyar, Badung, Denpasar, Klungkung dan Tabanan.

Dampak bencana yang ditimbulkan antara lain angin kencang, pohon tumbang, akilat petir, banjir, genangan air dan tanah longsor.

Halaman:

Editor: Aulia Nasri

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x