Gol Dimaria Bawa Argentina Juara Copa America 2021. Messi Catat Sejarah Untuk Negaranya

- 11 Juli 2021, 09:09 WIB
Argentina menang atas Brazil dan menjadi Juara Copa America 2021, Minggu 11 Juli 2021.
Argentina menang atas Brazil dan menjadi Juara Copa America 2021, Minggu 11 Juli 2021. /Twitter @copaamerica

TABANANBALI.COM - Argentina mencatatkan sejarah baru sebagai juara Copa Amerika tahun 2021 ini. 

Gol Angel Dimaria membawa Argentina sebagai juara Copa America 2021. 

Stadion Maracana Brazil pun menjadi catatan sejarah, terutama untuk Lionel Messi yang baru pertama kali mengantarkan negaranya menjadi Copa America. 

Bagi Messi, laga kali ini merupakan pertarungan habis-habisan guna memboyong gelar tropi bersama Argentina yang hingga kini belum pernah diraihnya.

Terakhir kali Argentina menjuarai Copa America adalah pada tahun 1993, saat Lionel Messi masih berusia 6 tahun.

Sebelumnya, Final dua tim raksasa Amerika Selatan akan bertemu dalam laga final Copa Amerika 2021 pada Minggu, 11 Juli 2021.

Laga final antara Argentina dan Brazil dipastikan akan menyedot perhatian penggila sepak bola dari kedua negara.

Pertarungan tersebut akan dilangsungkan pukul 07.00 WIB bertempat di Stadion Maracana Brazil.  

Baca Juga: Ramalan Zodiak 11 Juli 2021: Aries, Taurus, Gemini, Keuangan Stabil, Pertengkaran Akan Terjadi dengan Pasangan

Halaman:

Editor: Aulia Nasri


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x