Gempa Dahsyat Turki Menelan 5.000 Lebih Korban Jiwa, 13 Juta Orang Terdampak

- 8 Februari 2023, 11:30 WIB
Pencarian korban gempa di Turki./Instagram @who/
Pencarian korban gempa di Turki./Instagram @who/ /

Baca Juga: Gempa Turki Magnitudo 7,8 Akibatkan Tiga Warga Indonesia Alami Luka Berat

Di bawah guyuran hujan, seorang pria meremas-remas tangannya sambil menangis.

"Mereka berteriak. Mereka berseru, 'Selamatkan kami,' tetapi kami tidak bisa menyelamatkan mereka. Bagaimana kami mau menyelamatkan mereka ketika tak ada orang sejak pagi," kata dia.

Banyak keluarga yang tidur di dalam mobil-mobil yang diparkir di jalanan.

Ayla, yang berdiri di dekat tumpukan puing bangunan delapan lantai yang runtuh, mengatakan dia telah berkendara dari Gaziantep ke Hatay pada Senin untuk mencari ibunya.

Baca Juga: Puncak Resepsi Satu Abad NU, Susilo: Saya Merasa Terpanggil Bantu Para Peserta yang Berjalan Kaki

"Belum ada penyintas (yang ditemukan). Seekor anjing liar datang dan menyalak lama di beberapa tempat, saya khawatir di situ ada ibu saya. Tetapi ternyata orang lain," katanya.

Otoritas Penanggulangan Darurat dan Bencana (AFAD) mengatakan 5.776 gedung hancur akibat gempa besar itu, yang diikuti 285 gempa susulan, dan 20.426 orang terluka.

Di Jenewa, juru bicara UNICEF James Elder berkata, "Gempa itu mungkin telah menewaskan ribuan anak."

WHO mengkhawatirkan sejumlah kawasan di Turki dan Suriah, di mana informasi belum didapatkan sejak gempa mengguncang, kata Tedros.

Halaman:

Editor: Aulia Nasri

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x