PSIS Semarang Tancap Gas, Boyong Taisei Marukawa dan Carlos Fortes, Segini Perkiraan Nilai Transfernya

- 1 April 2022, 19:06 WIB
TTaisei Marukawa dan Carlos Fortes yang resmi berseragam PSIS Semarang.
TTaisei Marukawa dan Carlos Fortes yang resmi berseragam PSIS Semarang. /Instagram @psisfcofficial

TABANAN BALI – Perburuan pemain pada bursa transfer musim ini telah dimulai. Baru sehari selesai BRI Liga 1 musim 2021/2022. PSIS Semarang langsung tancap gas.

Yang cukup mengejutkan jagat sepak bola tanah air adalah Manajemen PSIS Semarang langsung mendatangkan dua striker asing yang memiliki reputasi apik pada setiap laga pertandingan BRI Liga 1 kemarin.

Dua striker asing yang dibeli tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar tersebut yakni Taisei Marukawa dan Carlos Fortes.

Baca Juga: 20 Link Twibbon Menarik dan Mudah Dibagikan di Medsos Menyambut Puasa Ramadhan 1443 H Tahun 2022

Taisei Marukawa tercatat sebagai salah striker Persebaya Surabaya yang masuk dalam pencetak gol terbanyak pada BRI Liga 1 musim ini.

Begitu pula dengan Carlos Fortes merupakan striker Arema FC yang juga sebagai pemain striker asing yang masuk dalam kategori pencetak gol dan tajam pada lini depan.

Kedatangan dua striker tersebut sontak membuat publik sepak boa heboh. Pasalnya PSIS Semarang masih belum berani berspekulasi soal siapa pemain asing yang akan didatangkan. Namun mendadak memboyong Taisei Marukawa dan Carlos Fortes.

Baca Juga: Bulan Suci Ramadhan 1443 H 2022 Sabtu 2 April 2022, Bagikan 15 Ucapan Selamat Berpuasa Menarik di Medsos

Merumputnya Taisei Marukawa dan Carlos Fortes ke Laskar Mahesa Jenar itu disampaikan Komisaris PSIS, Junianto pada Jumat 1 April 2022 di laman resmi PSIS Semarang.

Halaman:

Editor: Genta Sugiwa

Sumber: PSIS Semarang tranfermarkt


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x