Kompetisi Pramusim Piala Presiden Digelar di 4 Kota, Bali United Akan Berlaga di Kandang Persib Bandung

- 7 Juni 2022, 18:14 WIB
Catat Jadwal Main Persib Bandung pada Piala Presiden 2022 , Hari Apa?
Catat Jadwal Main Persib Bandung pada Piala Presiden 2022 , Hari Apa? /@officialpialapresiden

TABANAN BALI – Kompetisi pramusim Piala Presiden kali kelima resmi digelar dengan pemberian nama pada Senin 6 Juni 2022 sore hari di Jakarta, ajang tersebut untuk pemanasan menyambut Liga 1 musim 2022/2023, Bali United satu grup dengan club kuat seperti Persib Bandung.

Sebagaimana dikutip Tabananbali.com pada Selasa 7 Juni 2022, tim yang akan memperebutkan juara pada kompetisi Piala Presiden kali ini sebanyak 18 club, termasuk Bali United yang keluar sebagai juara Liga 1 musim kemarin.

Terdapat 4 homebase (tuan rumah) yang telah ditentukan untuk melaksanakan kompetisi Piala Presiden, Adapun pembagian grup sudah dilakukan jauh hari sebelumnya.

Baca Juga: Pemain Borneo FC Rifad Disanksi Larangan Bermain, Usai Tertangkap Kamera Tendang Bola Ketubuh Pemain Persib

4 homebase yang menjadi tuan rumah Piala Preside adalah kota Solo, Malang, Samarinda, dan Bandung, ketua PSSI menjelaskan alasan dibalik penetapan 4 kota tersebut menjadi Homebase.

“Dipilihnya empat kota untuk menyelenggarakan babak penyisihan Piala Presiden ini karena Solo adalah asal dari Bapak Presiden Indonesia. Lalu ada Malang, karena tim asal kota ini sudah dua kali menjadi juara dari pelaksanaan Piala Presiden. Ada juga Bandung yang menjadi juara di kompetisi pertama Piala Presiden tahun 2015. Kemudian Samarinda sebagai bentuk dukungan pembangunan di Kalimantan calon Ibu Kota yang baru nantinya,” jelas Mochamad Iriawan saat memberikan sambutan.  

Adapun laga pertandingan grup A akan berlangsung di Stadion Manahan (Solo) di mana diisi oleh Persis, PSIS Semarang, Dewa United FC, Persita Tangerang, dan PSS Sleman.

Baca Juga: Persib Libas Telak Club Tanjong Pagar, Striker Asal Belanda: Tim Persiapkan Yang Terbaik Hadapi Pramusim 2022 

Pertandingan grup B berlangsung di Stadion Segiri (Samarinda) ada Borneo FC, Barito Putera, Persija Jakarta, Rans Nusantara FC, dan Madura United.

Halaman:

Editor: Aulia Nasri

Sumber: baliutd.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah