Jokowi Kunjungan Kerja ke Bali, Resmikan Bendungan Tamblang Buleleng, Isu Reshufle Kabinet Batal?

- 2 Februari 2023, 10:00 WIB
Jokowi kunjungan kerja ke Bali sapa pedagang pasar Baturiti dan resminkan Bendungan Tamblang Buleleng, isu rushuffle kabinet batal?
Jokowi kunjungan kerja ke Bali sapa pedagang pasar Baturiti dan resminkan Bendungan Tamblang Buleleng, isu rushuffle kabinet batal? /Aulia Nasri /Pikiran-Rakyat.com

TABANAN BALI – Jokowi memulai kunjungan kerjanya ke Bali hari ini Kamis 2 Februari 2023 untuk meresmikan Bendungan Tamblang Buleleng.

Kunjungan Jokowi ke Bali sekaligus menepis isu yang sempat beredar prihal rencana perombakan kabinet atau reshuffle yang akan diumumkan pada Rabu Pon (1 Februari 2023) atau Kamis Wage bertepatan hari Kamis 2 Februari 2023.

Menurut rencana, Jokowi hari ini akan menyapa para pedagang pasar Baturiti Tabanan Bali sekaligus akan membagikan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Kamis 2 Februari 2023.

Baca Juga: Jokowi Bakal Kunjungi Pasar Baturiti Tabanan,  Pedagang Pasar Jalani Tes Swab

Kedatangan orang nomor satu di Indonesia akan disambut Gubernur Bali, I Wayan Koster termasuk Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya di pasar Baturiti.

Agenda Jokowi hari ini termasuk akan membagikan BLT kepada para pedagang pasar Baturiti kemudian bertolak menuju Bendungan Tamblang Buleleng untuk diresmikan.

Kabar isu rusfuffle kabinet oleh Jokowi sempat ramai diperbincangkan  termasuk para wartawan yang penasaran akan kabar isu perombakan kabinet tersebut.

Baca Juga: Jadwal TV Indosiar Kamis 2 Februari 2023: BRI Liga 1 Persis Solo vs Bhayangkara FC dan Dewa United vs Madura U

Bahkan Jokowi pernah menyatakan jika reshuffle kabinet akan digelar pada Rabu atau Kamis Wage ini.

"Ya, ditunggu saja besok. Rabu Pon besok. Kamis-nya, Kamis Wage," kata Jokowi usai menghadiri puncak perayaan HUT Ke-8 Partai Solidaritas Indonesia (PSI) di Jakarta, Selasa malam.

Halaman:

Editor: Aulia Nasri

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x