Jenazah Rusak Wajah Dievakuasi Basarnas Bali di Gorong-gorong Belakang SMA PGRI Seririt

9 Desember 2022, 19:00 WIB
Tim Basarnas Bali saat mengevakuasi sesosok jenazah kondisi rusak wajah di gorong-gorong belakang SMK PGRI Seririt /Aualia Nasri /Basarnas Bali

TABANAN BALI – Sesosok jenazah dievakuasi tim Basarnas Bali di sebuah gorong-gorong di belakanga SMA PGRI Seririt Buleleng Bali pada Jumat, 9 Desember 2022.

Kondisi jenazah yang dievakuasi tim Basarnas Bali sudah dalam kondisi rusak wajah sehingga sulit untuk dikenali.

Awalnya, warga sekitar mencium bau menyengat berasal dari lokasi gorong-gorong sehingga menimbulkan kecurigaan warga sehingga melaporkan ke Babingkamtibmas  Seririt dan Basarnas Bali.

Baca Juga: Sejumlah Alasan Uya Kuya Gabung Partai PAN, Mulai Inspirasi Nama Surya Hingga Ingin Perbaharui Nasib Bangsa

Laporan diterima kordinator tim SAR Buleleng atau Basarnas Bali sekitar pukul 13.45 dan memutuskan melakukan pengecekan ke sekitar lokasi bau busuk menyengat.

“Kami mendapatkan laporan sekitar pukul 13.45 WITA dari Bhabinkamtibmas Seririt jika ada penemuan mayat di gorong-gorong," terang koordinator Pos SAR Buleleng, Dudi Librana.

Bersama dengan gabungan tim SAR Buleng seperti aparat Polsek Seririt, Babinkamtibmas Seririt, BPBD Buleleng, Bhuana Bali Rescue, Tim Medis Puskesmas Seririt, PMI Buleleng dan dibantu masyarakat setempat, evakuasi akhirnya berhasil dilakukan.

Baca Juga: Uya Kuya Putuskan Gabung PAN, Tertarik Karena Latar Belakang Nama Surya

Proses evakuasi Basarnas Bali dan  Gabungan tim SAR Buleleng berjalan sekitar satu jam lebih dengan melakukan pembobolan beton membuat lubang agar jenazah bisa dievakuasi.

“Proses evakuasi berlangsung kurang lebih 1 jam. Tim membobol beton membuat lubang agar bisa mengakses korban dan mengevakuasinya. Diperkirakan diameter saluran selokan tersebut sekitar setengah meter,” tambah Dudi Librana.

Pada pukul 14.15 wita korban diangkat dari lubang dan selanjutnya dibawa menuju RSUD Kabupaten Buleleng menggunakan Ambulance PMI.

Baca Juga: WhatsApp Punya Inovasi Terbaru 'Avatar' di Akhir Tahun 2022, Berikut Cara Membuatnya

Dudi Librana mengatakan korban adalah laki-laki dengan kondisi wajah sudah tidak dikenali, kemungkinan sudah beberapa hari meninggal dunia.

“Sampai dengan saat ini belum diketahui identitas korban,” tutup Dudi Librana. ***

Editor: Aulia Nasri

Tags

Terkini

Terpopuler