Bursa Transfer: Striker Bali United Lerby Eliandry Diincar Persib Bandung, Bakal Dipasangkan David Da Silva

- 13 Desember 2021, 23:12 WIB
Striker Timnas dan Bali United Lerby Eliandri
Striker Timnas dan Bali United Lerby Eliandri /Potensi Badung/IG Lerby Eliandri

TABANAN BALI – Jendela transfer yang akan dibuka pada 15 Desember mendatang memang tak sejumlah klub pada Liga 1 Indonesia tidak akan disia-siakan.

Khusus klub kenamaan Kota Kembang Bandung. Skuad Maung Bandung bakal berburu pemain untuk menambah daya gedor pada lini serang.

Salah satu nama yang masuk daftar incaran pemain Persib Bandung yakni striker lokal Bali United Lerby Eliandry.

Baca Juga: Bursa Tranfer: Wonder Luiz dan Castillion Tumpul, Ini Satu Nama Striker Berpeluang Diincar Persib Bandung

Setelah dikabarkan telah resmi mengikat striker asal Brasil Davi Da Silva pada bursa transfer Desember ini.

Disisi lain Persib Bandung juga siap melepas strikernya Geoffrey Castilion. Sementara untuk striker Persib Wander Luiz isunya beredar jika sang pemain tersebut juga akan didepak oleh pihak Persib.

Persib yang digosipkan berminat dengan Lerby, tentunya sudah tahu kualitas sang pemain. Meski di musim ini jarang bermain dengan Bali United, namun di beberapa musim belakangan, Lerby termasuk striker lokal yang cukup subur.

Baca Juga: Bursa Transfer: Dua Pemain Persis Solo Fabiano Beltrame dan Sandi Sute Dikabarkan Bakal Merumput ke Arema FC

Catatan terbaiknya terjadi saat masih memperkuat Borneo FC di Liga 1 2017. Saat itu, pemain berusia 30 tahun ini berhasil menorehkan 16 gol serta dua assist dari 32 laga yang dimainkan.

Hal tersebut juga lah yang membuat namanya pernah masuk ke dalam skuad Timnas Indonesia di Piala AFF 2016.

Lerby Eliandry memang cukup diandalkan bagi Borneo FC antara tahun 2016 sampai 2020 sebelum pindah ke Bali United. Pada saat Liga 1 2018.

Baca Juga: Roberto Mancini Masuk Bursa Kandidat Pelatih Manchester United, Bagaimana Pochettino?

Produktivitas Lerby sempat menurun dengan hanya catatkan delapan gol dari 28 laga, akan tetapi di musim berikutnya tepatnya Liga 1 2019, Lerby sukses membukukan 10 gol dari 26 laga.

Sejak berlabuh ke Bali United, striker kelahiran Samarinda ini kerap kesulitan menembus tim inti, karena sang pelatih lebih memilih Ilija Spasojevis menjadi target man di lini depan Serdadu Tridadu.

Baca Juga: Akui Kualitas Pemain Arema FC, Coach Teco: Carlos Fortes Jadi Ancaman Lini Belakang Bali United

Situasi inilah yang akan dimanfaatkan oleh pihak Persib untuk merayu Lerby mau hijrah ke Kota Kembang di paruh musim Liga 1 Indoenesia.

Disamping itu catatan karier Lerby Eliandry sebelum bergabung bersama Bali United. Lerbu mengawali karier di QNB League 2015.

Baca Juga: Kecelakaan Maut Vanessa Angel: Joddy Akui Larikan Mobil Dengan Kecepatan Tinggi

Pada tahun 2016 Lerby resmi bergabung bersama Pusamania Borneo FC dengan catatan yang sangat apik. Baru kemudian bergabung ke Bali United tahun 2018. ****

Editor: Genta Sugiwa

Sumber: transfermarkt.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah