Hasil Pertandingan Bali United Vs PSIS Semarang: Berlangsung Panas, Laskar Mahesa Jenar Tumbangkan (1-0)

- 20 Februari 2022, 23:56 WIB
Joan Mario Privat melakukan selebrasi usai mencetak gol untuk Bali United pada laga babak pertama BRI Liga 1 kontra PSIS, Minggu 20 Februari 2022.
Joan Mario Privat melakukan selebrasi usai mencetak gol untuk Bali United pada laga babak pertama BRI Liga 1 kontra PSIS, Minggu 20 Februari 2022. /

TABANAN BALI – Kans kemenangan akhirnya dimiliki Bali United saat ditantang PSIS Semarang Minggu malam 20 Februari 2022.

Laga pekan ke-26 BRI Liga 1 tersebut skuad serdadu tridatu menghadapi laskar mahesa jenar berlangsung panas dan sengit.

Pada babak berbalas serangan terjadi, Bali United langsung mengambil inisiatif serangan sejak menit pertama. Eber Bessa membuka peluang bagi Bali United di menit pertama melalui tendangan bebas, tetapi masih mampu oleh pemain PSIS Semarang.

Baca Juga: Bali United vs PSIS Semarang Liga 1 2021, Coach Teco: Sangat Ketat

Peluang Bali United Kembali hadir pada menit ke-10 melalui sepakan pertama kali Privat Mbarga. Namun, Joko Ribowo masih mampu menyelamatkan gawangnya.

Privat kembali memberikan ancaman bagi gawang PSIS pada menit ke-15. Pergerakan Privat yang mendapat bola umpan sundulan Spaso lagi-lagi masih mampu menguasai oleh Joko Ribowo.

Baca Juga: Persib Bandung vs Persipura Jayapura 3-0 di Liga 1 2021, Jupe: Kami Bisa

Peluang berharga kembali hadir bagi Bali United di menit 32 dari Eber Bessa. Sepakannya dari luar kotak penalti memanfaatkan ruang kosong masih belum menghasilkan gol.

Akhirnya, gol yang ditunggu-tunggu pun tiba. Umpan menyilang Stefano Lilipaly dari sisi kiri berhasil ditanduk Privat Mbarga. Bali United unggul 1-0 atas PSIS Semarang.

Halaman:

Editor: Genta Sugiwa

Sumber: bali united


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x