Jokowi Blusukan di Gianyar, Sapa Warga di Singakerta Ubud Sebelum Resmikan Bendungan Tamblang Buleleng

- 2 Februari 2023, 16:00 WIB
Presiden Jokowi saat blusukan menyapa warga di Singakerta Ubud Gianyar Rabu 1 Februari 2023
Presiden Jokowi saat blusukan menyapa warga di Singakerta Ubud Gianyar Rabu 1 Februari 2023 /Aulia Nasri /Presiden.go.id

TABANAN BALI – Presiden Jokowi melanjutkan kebiasaannya blusukan sambil menyapa warga di Gianyar Bali.

Setelah tiba di Gianyar Rabu 1 Februari 2023, Jokowi langsung blusukan menyapa warga Singakerja Ubud Gianyar tak jauh dari lokasinya menginap.

Kegiatan Jokowi blusukan itu dilakukan selepas meresmikan Pasar Seni Sukawati kemarin sebelum memasuki agenda berikut yakni peresmian Bendungan Tamblang Buleleng yang akan diagendakan hari ini Kamis 2 Februari 2023.

Baca Juga: Jokowi Kunjungan Kerja ke Bali, Resmikan Bendungan Tamblang Buleleng, Isu Reshufle Kabinet Batal?

Jokowi sedari dulu merupakan presiden yang dinilai gemar blusukan semenjak menjadi walikota Solo mapun Gubernur DKI Jakarta.

Kegiatan blusukan itu dilakukan untuk melihat kehidupan masyarakat lebih dekat, termasuk setelah menjadi Presiden RI, Jokowi tidak melupakan kebiasaanya itu.

Warga yang dikunjungi tentu saja merasa terkejut seperti salah satu warga, Wayan Brata yang mengaku sangat terkejut dan tidak menyangka akan didatangi oleh orang nomor satu di Indonesia tersebut.

Baca Juga: Jadwal TV MNCTV Kamis 2 Februari 2023: Family 100 dan Blocbuster Semakin Seru Hari Ini

Bahkan Wayan Brata menyebutkan jika ini merupakan kejadian dalam seumur hidupnya bisa bertemu Presiden Jokowi dan membuatnya akan mengenang pertemuanya sekaligus mengucapkan syukur.

"Kaget ketemu sama presiden, seumur-umur cuma sekali ini ketemu Pak Presiden," ujar Wayan Brata yang saat ini berusia sekitar 71 tahun seperti dikutip dari laman Presiden.go.id.

Halaman:

Editor: Aulia Nasri

Sumber: Presiden.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x