Kontra Persija, Arema FC Tanpa Kushedya Hari Yudo, Alami Cedera Saat Official Training,Tak Bisa Tampil 4 Pekan

- 5 Februari 2022, 21:31 WIB
Kushedya Hari Yudo pemain Arema FC yang kondisi Cedera
Kushedya Hari Yudo pemain Arema FC yang kondisi Cedera /Instagram/Arema FC/

TABANAN BALI - Kontra Persija Jakarta pekan ke-23 BRI Liga 1 2021/2022. Arema FC terpaksa harus tanpa diperkuat pemain kuncinya Kushedya Hari Yuda.

Ini akibat dari kondisi cedera yang dialami Kushedya Hari Yudo.

Laga melawan Persija Jakarta di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada telah berlangsung malam ini.

Baca Juga: Arema FC vs Persija Jakarta BRI Liga 1 2021, Almeida: Jangan Anggap Remeh

Seperti dilansir laman resmi Arema FC, Arema FC terpaksa tidak bisa memain Yudo. Ini tidak lepas dari cedera yang dialami oleh Yudo saat menjalani official training.

Tidak hanya saat lawan Persija, Yudo setidaknya harus absen kurang lebih selama empat pekan untuk menjalani pemulihan. Dari hasil pemeriksaan awal, Yudo terindikasi cedera LCL pada kaki kanannya.

“MRI sudah dilakukan, untuk lebih jelasnya menunggu hasil MRI keluar,” ungkap asisten dokter Arema FC, Syeh Alvin Abdillah.

Baca Juga: Persib Bandung Terancam Terkubur Sebagai Pimpinan Puncak Klasemen BRI Liga 1, Terpaut 4 Poin dari Arema FC

Absennya Yudo ini memang diluar prediksi sebelumnya, sebab pada H-1 sebelum pertandingan Yudo sudah dipersiapkan menjadi pilihan utama Arema FC di lini depan.

Halaman:

Editor: Genta Sugiwa

Sumber: Arema FC


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x