Diduga Jadi Korban Bentrok Antar Ormas, Pria Bertato Tewas Terkapar Bersimbah Darah

23 Juli 2021, 19:14 WIB
pentolan anggota ormas di Denpasar Bali yang diduga jadi korban usai bentrokan terjadi. /tim tabananbali.com/

TABANANBALI – Jagat media sosial dihebohkan dengan beredarnya video peristiwa berdarah antar dua kelompok ormas di Bali yang terlibat bentrok.

Dalam video yang beradar melalui berbagai group whatsapp terlihat jelas seorang pria bertato berbaju ropi dengan pakaian baju berwarna putih dan celana jeans hitam terkapar ditengah jalan bersimbah darah.

Baca Juga: Garis Tangan Menunjukkan Kepribadianmu, Salah Satunya Seorang Pemimpi

Dari video yang beredar tersebut salah seorang warga merekam dengan menyatakan lokasi kejadian berada di simpang Jalan Subur-Kalimutu, Tegal Harum, Monang Maning, Denpasar Barat, Jumat 23 Juli 2021 sekitar pukul 15.00 Wita. Warga melaporkan kejadian tersebut adalah aksi pembacokan.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 23 Juli 2021: Mama Sarah Ungkap Pengakuan, Nino Geram Ingin Penjarakan Elsa

Disisi lain dalam video tersebut tampak beberapa petugas medis sedang memberikan pertolongan pertama terhadap pria yang terkapar ditengah jalan. Sayangnya nyawa pria tersebut tidak dapat diselamatkan dan dinyatakan meninggal dunia.

Pasalnya korban mengalami luka robek pada bagian kepala, leher dan lengannya. Luka tersebut bekas senjata tajam (sajam).

Baca Juga: Ramalan Shio Besok Sabtu 24 Juli: Shio Harimau, Shio Kelinci dan Shio Kuda, Peluang Untuk Mencari Pekerjaan

Selanjutnya petugas ambulans tiba di lokasi kejadian langsung mengevakuasi jenazah korban dengan tandu untuk dievakuasi ke rumah sakit.

Sementara itu dari informasi yang berhasil dihimpun tim Tabananbali.com di lapangan. Diduga pria bertato tersebut merupakan salah satu anggota pentolan ormas besar di Bali. Pria tersebut menjadi korban setelah bentrok antar organisasi masyarakat (ormas).

Baca Juga: Ramalan Shio Besok Sabtu 24 Juli: Shio Tikus, Shio Ular dan Shio Naga, Resiko Masalah dihubungan Keluarga

Informasi lainnya pria bertato tersebut tewas asal Kubutambahan Buleleng. dengan nama lengkap Gede Budiarsana berusia 34 tahu.

Disisi lain Kasubbag Humas Polresta Denpasar Iptu I Ketut Sukadi untuk konfirmasi melalui pesan whatsapp tak menampik kejadian peristiwa tersebut.

Baca Juga: Ini Daftar Kriteria BSU Seniai Rp 1 juta, Bagi Pekerja/Buruh Terdampak PPKM Darurat dari Kemnaker RI  

“Apaarat kami kasih olah TKP pak. Saya belum dapat informasi resmi pak, nanti kalau ada kami informasika kembali ke rekan-rekan media,” singkatnya. ***

Editor: Aulia Nasri

Tags

Terkini

Terpopuler