MXGP Indonesia, Mencatat Tim Gajser Duduki Posisi Tercepat Ajang Motor Cross Samota, Sumbawa, NTB

- 27 Juni 2022, 14:32 WIB
Pebalap Motocross Indonesia bertengger di urutan 19 MXGP Samota (dok/ist)
Pebalap Motocross Indonesia bertengger di urutan 19 MXGP Samota (dok/ist) /Riadi/

TABANAN BALI – Ajang balap Motor Cross Grand Prix (MXGP) Indonesia yang berlangsung di Samota, Sumbawa, NTB pada Sabtu 25 Juni 2022 mencatat tim Gajser di posisi tercepat.

Dikutip Tabananbali.com dari Antara News pada Senin, 27 Juni 2022, perlu diketahui bahwa tim Gajser merupakan perwakilan dari tim HRC, dia berhasil mencatat waktu tercepat yakni 1 menit 54,962 detik dengan 9 lap di ajang balap MXGP Indonesia.

Ajang Internasional MXGP Indonesia yang berlangsung di Samota Sumbawa NTB tersebut digelar dari 24-26 Juni 2022.

Baca Juga: Link Live Streaming Laga Trofeo Malam Ini, Ronaldinho Unjuk Skill, Kualitas Tayangan Pertandingan Full HD

Di Ajang Internasional MXGP Indonesia, Gajser unggul dari pesaing terdekatnya bernama Jorge Prado dari tim Red Bull Gasgas Factory yang mencatat waktu terbaik pada lap keenam dengan 1 menit 56,084 detik.

Sementara posisi ketiga di tempati Gleen Coldenhoff dari  tim Monster Energy Yamaha Factory dengan mencatatkan waktu 1 menit 56,702 detik pada lap kedelapan di MXGP Indonesia.

Sedangkan di posisi keempat dan kelima masing-masing di tempati Ruben Fernandez dari tim Honda 144 Motorsports dan Pauls Jonass dari tim Standing Construt Husqvarna.

Baca Juga: Bornoe FC Melaju ke Babak Perempat Final Usai Bantai Persija Jakarta di Penyisihan Grup B Piala Presiden 2022

Sedangkan pembalap satu-satunya yang mewakili Indonesia, Farhan Hendra Fahrodjie belum mampu unjuk taringnya.

Halaman:

Editor: Aulia Nasri

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x