AKP Lanang Jelantik Pimpin Operasi Premanisme dan Pungli di Selemadeg Barat, Tabanan, Bali. Instruksi Presiden

- 14 Juni 2021, 14:13 WIB
Polisi saat melakukan operasi premanisme dan pungli dengan melakukan pemeriksaan terhadap para sopir di areal Parkiran Selabih, Banjar Selabih Tengah, Desa Selabih, Kecamatan Selemadeg Barat, Tabanan, Senin 14 Juni 2021.
Polisi saat melakukan operasi premanisme dan pungli dengan melakukan pemeriksaan terhadap para sopir di areal Parkiran Selabih, Banjar Selabih Tengah, Desa Selabih, Kecamatan Selemadeg Barat, Tabanan, Senin 14 Juni 2021. /dok Polsek Selemadeg Barat

TABANANBALI.COM - menindaklanjuti perintah Presiden Joko Widodo melalui Kapolri Jenderal Listyo Sigit terkait penumpasan aksi premanisme dan pungli, Jajaran Polsek Selemadeg Barat melakukan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dengan nama Operasi Premanisme dan Pungutan Liar (Pungli) untuk menjaga stabilitas kamtibmas di areal Parkiran Selabih, Banjar Selabih Tengah, Desa Selabih, Kecamatan Selemadeg Barat, Tabanan, Bali, Senin 14 Juni 2021.

Sebanyak 15 personel dikerahkan dalam operasi ini.

Kapolsek Selemadeg Barat, AKP I Gusti Lanang Jelantik mengatakan, operasi premanisme dan pungli dilaksanakan dalam rangka cipta kondisi dan menjaga stabilitas Kamtibmas di wilkum Polsek Selbar.

Terutama untuk mencegah adanya aksi pungli yang dilakukan oleh oknum premanisme yang disinyalir dapat meresahkan masyarakat.

Baca Juga: Polda Bali Distribusikan 28.260 Dosis Vaksin Covid-19. Harapan Pencapaian Herd Imunity Segera Tercapai

“hari ini kita kerahkan 15 orang personel Polsek menyasar areal parkiran yang terletak di Desa Selabih,” ungkap AKP Lanang Jelantik usai operasi dilaksanakan.

Baca Juga: Update! Musisi Berinisial AN Positif Konsumsi Ganja Ternyata Anji Eks Vokalis Drive

Dia melanjutkan, Operasi premanisme dan pungli ini juga dilaksanakan dalam rangka melaksanakan perintah Presiden Joko Widodo melalui Kapolri, agar seluruh jajaran Polri dapat mencegah dan menindak segala bentuk aksi premanisme dan pungli yang meresahkan masyarakat demi terciptanya stabilitas Kamtibmas yang kondusif.

“Sasaran kami adalah para sopir dari luar Bali yang parkir di wilayah kami, orang yang berada di parkiran itu sendiri serta para pedagang yang ada di sekitarnya,” katanya.

Halaman:

Editor: Aulia Nasri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah