Bukan Hanya Makan dan Minum di Bulan Ramadhan, 5 Hal Ini Membuat Puasa Jadi Tidak Berkualitas

- 18 Februari 2023, 10:30 WIB
Ilustrasi. Bulan Ramadhan
Ilustrasi. Bulan Ramadhan /Pixabay/ambroo

TABANAN BALI - Di bulan Ramadhan ada 5 hal yang bisa membuat puasa menjadi tidak berkualitas selain makan dan minum.

Hal ini sering diabaikan dan dianggap remeh oleh orang yang berpuasa ketika bulan Ramadhan sehingga membuat kualitas puasanya menjadi kurang bermakna.

Bahkan 5 hal tersebut bisa membuat pintu-pintu langit yang seharusnya terbuka saat bulan Ramadhan malah menjadi tertutup karena hal-hal tersebut.

Seperti dikutip dari berbagai sumber pada, Sabtu 18 Februari 2023. Di antara 5 hal yang membuat puasa di bulan Ramadhan menjadi kurang berkualitas yakni:

Baca Juga: Spesialnya Bulan Ramadhan, Pintu Langit Dibuka Bagi yang Berpuasa dan Melakukan Amalan Berikut Ini

Tidak Menyempurnakan Syarat dan Rukun Wudhu Serta Shalat

Seorang yang berpuasa harus betul-betul menjaga kesempurnaan wudhu dan shalatnya selama bulan Ramadhan. Keteledoran dalam hal wudhu dan shalat, akan mengakibatkan tertutupnya pintu-pintu langit atas dirinya.

Rasulullahbersabda, "Apabila seorang hamba berwudhu, ia memperbagus wudhunya, kemudian berdiri menegakkan shalat, lalu menyempurnakan rukuk, sujud, dan bacaannya, maka shalat akan berdoa, "Semoga Allah menjagamu sebagaimana engkau telah menjagaku". Kemudian shalatnya akan dinaikkan ke langit dalam keadaan bercahaya dan bersinar, lalu dibukakan pintu-pintu langit untuknya. Apabila seorang hamba tidak memperbagus wudhunya dan tidakpula menyempurnakan rukuk, sujud, dan bacaannya, shalat akan berdoa, "Semoga Allah menelantarkanmu sebagaimana kamu menelantarkanku." Kemudian shalatnya akan dinaikkan ke langit dalam keadaan gelap gulita dan pintu-pintu langit tertutup untuknya. Kemudian shalatnya digulung sebagaimana digulungnya pakaian yang lusuh, lantas dipukulkan ke wajah pelakunya." (HR.Ath-Thabrani dan Al-Bazzar).

Memutuskan Hubungan Silaturahim

Baca Juga: Cara Istri Menyikapi Suami yang Malas Shalat, Simak Penjelasan Lengkap Habib Umar Bin Hafidz

Seorang yang berpuasa tidak boleh memutuskan hubungan silaturahim. Tindakan memutuskan silaturahim akan menyebabkan tertutupnya pintu-pintu langit. 

Dalam suatu halaqah bakda subuh, Abdullah bin Mas'ud berkata, "Aku bersumpah dengan nama Allah, agar orang yang telah memutuskan silaturahim segera pergi meninggalkan kami, karena kami ingin berdoa kepada Rabb kami. Padahal pintu-pintu langit tertutup untuk orang yang memutuskan silaturahim' (HR. ath-Thabrâni).

Enggan Menolong Orang-Orang Fakir Miskin

Seorang yang berpuasa tapi tidak mau menolong orang-orang fakir miskin, maka pintu-pintu langit akan tertutup.

Baca Juga: Penyebab Hidup Susah dan Tetap Miskin Meski Sudah Bekerja Keras, Mama Dedeh Jelaskan Akar Masalahnya

Rasulullah Bersabda, "Barangsiapa menutup pintunya untuk orang-orang fakir yang mengalami kesulitan dan membutuhkan bantuan, Allah akan menutup pintu-pintu langit untuknya, sehingga ia tidak dapat membebaskan dirinya dari kebutuhan, kesulitan, dan kemiskinannya." (HR. Abdur Razzaq)

Menghujat dan Melaknat

Seorang yang berpuasa jangan sampai mengeluarkan kata-kata hujatan dan laknat. Karena hujatan dan laknat hanya akan menutup pintu-pintu langit atas dirinya. 

Rasulullah bersabda, "Sesungguhnya apabila seoranghamba melaknat sesuatu, laknat itu akan naik ke langit, lalu pintu-pintu langit tertutup untuknya. Kemudian ia bergerak ke kanan dan ke kiri. Kemudian turun lagi ke bumi, lalu pintu-pintu bumi Apabila ia tidak mendapatkan ruang untuk bergerak, maka ia akan kembali kepada yang dilaknat. Jika yang dilaknat tidak sepatutnya dilaknat, maka laknat itu akan kembali kepada orang yang mengeluarkan laknat." (HR. Abu Dawud).

Baca Juga: Habib Umar Bin Hafidz Jabarkan Hukum Memakai Obat 'Inhaler' Bagi Penderita Asma Saat Puasa Bulan Ramadhan

Bersikap Sombong dan Mendustakan Ayat-Ayat Allah

Seorangyang berpuasa hendaknya senantiasa mengimani kebenaran Al-Qur'an, membaca, dan mengamalkannya dalam kehidupan, sehingga ia menjadi pribadi yang tawaduk dan rendah hati.

Jangan sampai ia mengingkari ayat-ayat AL-Qur'an dan bersikap sombong terhadapnya. 

Allah berfirman, "Sesungguhnya orang-orang yang mendustakan ayat- ayat Kami dan menyombongkan diri terhadapnya, sekali-kali tidak akan dibukakan bagi mereka pintu-pintu langit." (Al-A'raf: 40).***

Editor: Aulia Nasri

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x