Seorang Warga di Selemadeg Tabanan Bali Alami Luka Parah Usai Dikeroyok Tiga Orang. Begini Kronologisnya

- 2 Juni 2021, 15:00 WIB
Ilustrasi pengeroyokan
Ilustrasi pengeroyokan /Pikiran Rakyat/

TABANANBALI.COM – Diduga karena emosi karena rumahnya dilempar oleh seorang pria, tiga orang warga Desa Wanagiri Kauh, Kecamatan Selemadeg, Kabupaten Tabanan melakukan pengeroyokan.

Seorang warga Bernama I Ketut Budiasa berusia 46 tahun pun menjadi korban. Ketut yang menderita gangguan jiwa atau depresi ini mengalami sejumlah luka di wajah dan kepala. Selain itu juga mengalami patah tulang pada kaki kanan.

Baca Juga: Berikut Tips Untuk Menjaga Kulit Tetap lembut dan Cantik Saat Musim Panas. Hindari Beberapa Hal Ini!

Peristiwa penganiayaan ini ini bermula saat korban I Ketut Budiasa melempar rumah pelaku yang merupakan tetanggannya ini pada Selasa pagi 1 Juni 2021 kemarin.

Baca Juga: Ini Daftar 5 Pemain Calon Peraih Sepatu Emas EURO 2020. Cristiano Ronaldo Segera Catat Rekor Baru!

Karena itu, salah satu pelaku kemudian keluar rumahnya untuk mencoba berbicara. Namun karena korban ini sedang depresi justru melawan pelaku ini.

Karena emosinya meledak, pelaku ini kemudian melakukan penganiayaan hingga berujung pengeroyokan karena dua orang lainnya yang merupakan satu keluarga.

Pihak kepolisian menyatakan, pihak pelaku ini melakukan penganiayaan dengan batu bata kepada korban. Kemudian korban juga sempat terjatuh di gorong-gorong hingga mengalami patah tulang kaki kanan.

Baca Juga: Ini Daftar 5 Pemain Calon Peraih Sepatu Emas EURO 2020. Cristiano Ronaldo Segera Catat Rekor Baru!

Halaman:

Editor: Aulia Nasri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah