Dikukuhkan, KNPI Tabanan Janji Ikut Serta Sosialisasikan Pencegahan Covid

- 29 Juni 2021, 06:10 WIB
pelantikan dan diklat KNPI Tabanan Senin di warung CS Bedha, di Desa Bongan, Bedha, Tabanan.
pelantikan dan diklat KNPI Tabanan Senin di warung CS Bedha, di Desa Bongan, Bedha, Tabanan. /Genta Sugiwa/Tim tabananbali.com

TABANANBALI.COM - Meningkatnya kasus Covid-19 di Pulau Bali membuat diperketatnya lagi pembatasan sosial. Oleh sebab itu, organisasi kepemudaan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Tabanan siap mendukung program pemerintah dalam upaya menekan angka kasus Corona.

Baca Juga: Polres Buleleng Bidik Dugaan Korupsi BUMDes Desa Temukus, Periksa Pengurus Hingga Nasabah BUMDes

"Kami sudah mengagendakan program sosialisasi Covid, seperti sosialisasi langsung serta melalui media daring," kata Ketua KNPI Tabanan I Made Agung Dwi Sastrawan Senin, 28 Juni 2021.

Ketua KNPI Tabanan Periode 2021 hingga 2024 ini menjelaskan, untuk upaya sosialisasi Covid-19 secara langsung dilakukan dalam setiap kegiatan yang digelar. "Seperti saat acara diklat, kami selalu sisipkan soal prokes dan bahaya Covid-19," ujarnya.

Baca Juga: 11 Mobil Mewah Hasil Sitaan Kasus Korupsi PT Asabri Laku Terjual Rp17.2 Milyar

Nanti, pihaknya akan membuat acara obrolan yang ditayangkan melalui media sosial seperti YouTube atau Facebook seputaran soal perkembangan kasus Covid-19.

"Seperti podcast lah," ujarnya seusai acara pelantikan KNPI Tabanan.

Baca Juga: Dukung Target Vaksinasi, Jokowi Siap Kirim Vaksin Dua Kali Lipat ke Bali

Ia berharap, dengan adanya sosialisasi terus-menerus kepada masyarakat, kesadaran akan bahaya Covid-19 bisa dipahami secara merata di masyarakat. Hingga Senin, 28 Juni 2021 kasus terkonfirmasi positif dan masih dalam perawatan di Tabanan sebanyak 77 orang.

Baca Juga: Link Live Streaming, Prediksi, Hingga Head To Head EURO 2020 Spanyol vs Kroasia MOLA TV dan RCTI

Halaman:

Editor: Aulia Nasri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x